Tester Pict:

I tech


i-tech-blog-competition
by ICT Club MAN 4 Jakarta
Rabu, 3 September 2014

“I-TECH BLOG COMPETITION 2014”

I-Tech Blog Competition adalah sebuah kompetisi yang mengasah kemampuan dan kreatifitas siswa dalam hal blogging, dimana blog itu mengandung sebuah tulisan dan desain. Kegiatan ini diadakan oleh ICT Club MAN 4 Jakarta untuk yang pertama kalinya. Kompetisi ini diharapkan dapat mendorong kreatifitas siswa di bidang penulisan blog dalam menuangkan ide pikirannya dalam sebuah hasil karya tulisan yang mumpuni.
Peraturan Mengikuti I-Tech Blog Competition
1. Lomba ini dikategorikan untuk umum.
2. Perlombaan bersifat Individual.
3. Melunasi biaya pendaftaran sebesar Rp. 25.000 ,- /peserta.
4. Isi Blog sesuai dengan tema “Budaya Bangsa Wajah Indonesia”.
5. Peserta diberi kebebasan untuk mengembangkan tema lomba tanpa keluar dari tema yang di tentukan.
6. Mencantumkan logo I-Tech Competition 2014 widget/header blog, lambang bisa di-download disini.
7. Artikel dan Desain blog yang dilombakan adalah karya milik peserta dan belum pernah diikutsertakan dalam lomba sebelumnya.
8. Peserta yang menjadi juara adalah peserta yang mendapatkan perolehan poin tertinggi.
  
Persyaratan Mengikuti I-Tech Blog Competition
1. Peserta wajib mendaftarkan diri baik secara online maupun offline
3. Untuk pendaftaran offline dilakukan di kampus MAN 4 Jakarta. Jalan Ciputat Raya, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan (12310) Telp.(021) 7690283.
4. Peserta diwajibkan mengikuti Technical Meeting pada 15 Agustus 2014 di MAN 4 Jakarta. Bagi peserta yang tidak hadir dalam Technical Meeting dianggap telah menetujui peraturan yang telah ditentukan.
Ketentuan Mengikuti I-Tech Blog Competition
1. Artikel adalah hasil orisinil, bukan hasil plagiarisme, dan belum pernah dipublikasikan atau dilombakan sebelumnya.
2. Artikel tidak mengandung unsur sara, pornografi, dan provokatif.
3. Artikel yang dibuat peserta tetap menjadi hak milik peserta. Namun, panitia juga memiliki hak atas artikel peserta dan dapat dipublikasikan untuk kepentingan edukasi.
4. Dalam blog minimal terdapat 2 (dua) artikel yang sesuai dengan tema.
4. Keputusan dewan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Kriteria Penilaian I-Tech Blog Competition
1. Kualitas artikel.
2. Kesesuaian dengan tema, peraturan, persyaratan, dan ketentuan kompetisi.
3. Kemudahan pencarian lokasi tulisan baik di blog maupun di mesin pencari.
4. Orisinalitas artikel.
5. Desain yang menarik  tanpa memberatkan dalam pembukaan blog dan murni hasil sendiri .
6. Kreatifitas / keunikan dalam mengolah sumber daya yang ada menjadi sebuah konten multimedia yang nyaman untuk dinikmati dan memiliki konsep edukasi.
7. Nilai kemanfaatan dari postingan artikel blog yang didaftarkan.
Technical Meeting
Hari, Tanggal   : Rabu, 15 Agustus 2014
Waktu              : 15.00 WIB – selesai
Tempat            : MAN 4 Jakarta
Pengumpulan Alamat URL Blog
Tanggal            : 15 Agustus 2014 – 3 September 2014
Waktu               : Hingga pukul 23.59 WIB
Tata Cara Pembayaran 
1. Tunai : Pembayaran administrasi dilakukan ketika Technical Meeting pada 15 Agustus 2014
2. Transfer : Pembayaran administrasi lomba dapat di Transfer ke rekening 2040149964 Bank BCA KCP Bukit Cinere Indah a.n. Rizky Pradana (081213664397) dengan 2 kode digit akhir 48. Contoh : Transfer Rp. 25.048
Information! Jika sudah mentransfer, silahkan konfirmasi DISINI
Penjurian dan Penilaian
Tanggal           : Kamis, 4 September 2014
Pembagian Hadiah
Tanggal            : Sabtu, 6 September 2014
Waktu               : Pukul 10.00 WIB s.d Selesai
Tempat            : MAN 4 Jakarta
Hadiah
Juara 1            : Uang Pembinaan + Sertifikat
Juara 2            : Uang Pembinaan + Sertifikat
Juara 3            : Uang Pembinaan + Sertifikat
Contact Person : Jafar Sidiq (085716616701)
                            Farhan Irsyad (081290485771 / 7B920430)

0 komentar :